Tak Hanya Pupuk, Petani di Kota Madiun Juga Dapat Pelatihan Peningkatan SDM




Sektor pertanian di Kota Madiun juga banyak mendapat perhatian Pemerintah Kota Madiun. Selain bantuan pupuk, petani juga mendapatkan banyak pelatihan-pelatihan. Seperti pelatihan pembuatan pupuk organik, pelatihan pengoptimalan produksi pertanian, dan lain sebagainya. Hal itu perlu mengingat Kota Madiun tidak banyak memiliki lahan pertanian. Luasan lahan pertanian di Kota Madiun mencapai 884 hektar dengan produksi sebesar 16.771 ton. Seperti diberitakan, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Madiun mengalokasikan dana sebesar Rp 1,5 miliar dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) untuk bantuan pupuk gratis bagi para petani di 2024 ini. (ws hendro/agi/madiuntoday)